37 min

Cakap Startup Ep. 7: Aly Sangadji | Percakapan tentang Merantau, Menemukan Visi, Menggali Potensi #1000StartupDigital

    • Entrepreneurship

Cakap Startup adalah serial video podcast dari #1000StartupDigital yang membahas sisi terpenting dari startup, yaitu manusia di baliknya.  

Pada episode ketujuh, kami bercakap-cakap dengan Abdul Qifli Sangadji (Co-founder dan CTO, Jojonomic) yang akrab disapa Aly. Sejak kecil hingga SMA, Aly berdomisili di Nabire, Papua. Dulu, ia sempat mencoba ingin menjadi tentara. Namun, oleh guru SMA-nya, ia diarahkan untuk berkuliah di luar Papua. Lalu, Aly pun berhasil mendapatkan beasiswa dari Pemerintah Daerah Papua dan melanjutkan studi Ilmu Komputer di Institut Pertanian Bogor.   

Semasa menyelesaikan tugas akhir, Aly pun sambil bekerja. Kemudian, setelah lulus, ia bekerja di perusahaan teknologi multinasional. Mendapatkan banyak wawasan baru tentanng perkembangan industri teknologi, Aly berpikir bahwa Indonesia juga seharusnya bisa membuat berbagai inovasi sendiri.  Dari sana, ia pun tergerak untuk tidak hanya puas menjadi karyawan, tapi ingin menciptakan perusahaan teknologinya sendiri di mana ia dapat mencoba membuat berbagai solusi teknologi yang dibutuhkan masyarakat.  

Perjalanan membangun startup bukan hal yang mudah. Aly sudah pernah 5 kali mengalami kegagalan dalam membangun startup yang bahkan sudah dibuat menjadi PT. Namun, menyerah bukanlah pilihan.  

Hari ini, Jojonomic telah memiliki 150 karyawan dengan lebih dari 300 klien perusahaan. Bersama dengan co-founder dan timnya, Aly ingin membuat berbagai solusi untuk mengotomasi hal-hal di lingkungan kerja agar kinerja karyawan lebih optimal.  

---  

Instagram: @1000startupdigital  
Twitter: @1000startupid
Website: 1000startupdigital.id

Cakap Startup adalah serial video podcast dari #1000StartupDigital yang membahas sisi terpenting dari startup, yaitu manusia di baliknya.  

Pada episode ketujuh, kami bercakap-cakap dengan Abdul Qifli Sangadji (Co-founder dan CTO, Jojonomic) yang akrab disapa Aly. Sejak kecil hingga SMA, Aly berdomisili di Nabire, Papua. Dulu, ia sempat mencoba ingin menjadi tentara. Namun, oleh guru SMA-nya, ia diarahkan untuk berkuliah di luar Papua. Lalu, Aly pun berhasil mendapatkan beasiswa dari Pemerintah Daerah Papua dan melanjutkan studi Ilmu Komputer di Institut Pertanian Bogor.   

Semasa menyelesaikan tugas akhir, Aly pun sambil bekerja. Kemudian, setelah lulus, ia bekerja di perusahaan teknologi multinasional. Mendapatkan banyak wawasan baru tentanng perkembangan industri teknologi, Aly berpikir bahwa Indonesia juga seharusnya bisa membuat berbagai inovasi sendiri.  Dari sana, ia pun tergerak untuk tidak hanya puas menjadi karyawan, tapi ingin menciptakan perusahaan teknologinya sendiri di mana ia dapat mencoba membuat berbagai solusi teknologi yang dibutuhkan masyarakat.  

Perjalanan membangun startup bukan hal yang mudah. Aly sudah pernah 5 kali mengalami kegagalan dalam membangun startup yang bahkan sudah dibuat menjadi PT. Namun, menyerah bukanlah pilihan.  

Hari ini, Jojonomic telah memiliki 150 karyawan dengan lebih dari 300 klien perusahaan. Bersama dengan co-founder dan timnya, Aly ingin membuat berbagai solusi untuk mengotomasi hal-hal di lingkungan kerja agar kinerja karyawan lebih optimal.  

---  

Instagram: @1000startupdigital  
Twitter: @1000startupid
Website: 1000startupdigital.id

37 min