14 episodes

Podcast HIMAPAJAK merupakan karya dari Himpunan Mahasiswa Perpajakan FIA UB dengan topik yang kreatif, edukatif, serta berisi informasi terkait advokasi perkuliahan.

HIMAPAJAK's Podcast HIMAPAJAK FIA UB

    • Science

Podcast HIMAPAJAK merupakan karya dari Himpunan Mahasiswa Perpajakan FIA UB dengan topik yang kreatif, edukatif, serta berisi informasi terkait advokasi perkuliahan.

    [ BINCANG PAJAK ] Episode 9: Sistem Core Tax sebagai Terobosan Digital Terbaru di Indonesia

    [ BINCANG PAJAK ] Episode 9: Sistem Core Tax sebagai Terobosan Digital Terbaru di Indonesia

    Kemajuan teknologi menuju ke arah serba digital semakin berkembang pesat saat ini. Era digitalisasi ini menjadi tantangan sekaligus kekhawatiran bagi negara-negara di dunia, terkhusus negara berkembang. Core Tax Administration System (CSTAS) menawarkan kualitas dan kemudahan dalam melaksanakan kewajiban perpajakan sebab digitalisasi membuat semua prosedur pajak mempunyai jejak digital atau digital traces yang akan meningkatkan pengawasan dalam setiap proses.

    • 10 min
    [ BINCANG PAJAK ] Episode 8 : Pengembangan Minat dan Bakat Mahasiswa Perpajakan FIA UB

    [ BINCANG PAJAK ] Episode 8 : Pengembangan Minat dan Bakat Mahasiswa Perpajakan FIA UB

    Bakat adalah potensi bawaan yang dimiliki oleh seseorang. Sedangkan Minat merupakan ketertarikan seseorang terhadap suatu bidang atau aktivitas. Mengembangkan minat dan bakat bertujuan agar seseorang bisa bekerja di bidang yang diminatinya sesuai dengan kemampuan serta minat dan bakat yang dimilikinya. Sehingga mereka dapat mengembangkan kemampuannya untuk belajar dan bekerja secara maksimal.

    • 21 min
    [ Social Campaign ] Episode 4 : Hidup Sehat Ala Vegetarian

    [ Social Campaign ] Episode 4 : Hidup Sehat Ala Vegetarian

    Di episode podcast Social Campaign kali ini, HIMAPAJAK akan membahas tentang “Vegetarian Lifestyle” dalam rangka memperingati Hari Vegetarian Sedunia atau "World Vegetarian Day". Peringatan hari Vegetarian Sedunia ini merupakan momen untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga pola hidup sehat dengan mengkonsumsi sayur serta peduli terhadap bumi.



    Pada podcast kali ini, kita akan saling bertukar pandangan tentang vegetarian loh. Gimana? penasaran kan? Yuk langsung dengerin podcast nya!

    • 10 min
    [ BINCANG PAJAK ] Episode 7 : Pembayaran Pajak Secara Digital

    [ BINCANG PAJAK ] Episode 7 : Pembayaran Pajak Secara Digital

    Melihat digitalisasi perpajakan yang telah terintegrasi dengan kemajuan sistem teknologi informasi, sekarang pembayaran pajak juga dapat dilakukan secara digital. Pembayaran pajak secara digital tentunya sangat memudahkan Wajib Pajak dalam memenuhi kewajiban perpajakan. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan tingkat kepatuhan Wajib Pajak dalam membayar pajak. Dengan adanya sistem digitalisasi administrasi perpajakan bisa menjadi stimulus dalam melakukan reformasi kelembagaan di setiap proses bisnis dan pelayanan perpajakan. Konsep birokrasi perpajakan juga akan lebih efektif dengan memanfaatkan bantuan teknologi dan otomatisasi yang memadai.

    • 23 min
    [ BINCANG PAJAK ] Episode 6 : Green Tax

    [ BINCANG PAJAK ] Episode 6 : Green Tax

    Green tax ialah jenis pajak yang bertujuan untuk menjaga kelestarian lingkungan. Melihat saat ini banyak kerusakan lingkungan yang terjadi di Indonesia seperti emisi karbon yang meningkat, pencemaran lingkungan, dan polusi udara. Green tax dijadikan sebagai pendukung enviromentally  sustainable development di era revolusi industri 4.0. Pendapatan dari penerapan green tax ini diharapkan dapat berkontribusi pada restorasi lingkungan hidup dan juga menjadi sumber pembiayaan untuk kegiatan yang lebih ramah secara lingkungan.

    • 30 min
    [ BINCANG PAJAK ] Episode 5 : Relawan Pajak Dengan Karyanya

    [ BINCANG PAJAK ] Episode 5 : Relawan Pajak Dengan Karyanya

    Relawan pajak adalah seseorang yang secara sukarela menyumbangkan waktu, tenaga, pikiran, dan keahliannya untuk berperan aktif dalam kegiatan edukasi perpajakan. Program relawan pajak merupakan program lintas instansi antara Lembaga Perguruan Tinggi dengan Direktorat Jenderal Pajak (DJP). Relawan Pajak di Indonesia bertugas membantu Wajib Pajak (WP) dalam memenuhi kewajiban perpajakannya khususnya membantu asistensi pelaporan pajak via E-filing.

    • 28 min

Top Podcasts In Science

Hidden Brain
Hidden Brain, Shankar Vedantam
Overheard at National Geographic
National Geographic
Navigating Neuropsychology
John Bellone & Ryan Van Patten - NavNeuro
Science Quickly
Scientific American
The Effective Statistician - in association with PSI
Alexander Schacht and Benjamin Piske, biometricians, statisticians and leaders in the pharma industry
The Origins Podcast with Lawrence Krauss
Lawrence M. Krauss