3 episodes

Heyooo! Selamat datang di podcastku. Podcast ini membahas mengenai segala sesuatu yang berkaitan dengan self-improvement.

Selamat mendengarkan.

Love

Zuhri Maulana Zuhri Maulana

    • Education

Heyooo! Selamat datang di podcastku. Podcast ini membahas mengenai segala sesuatu yang berkaitan dengan self-improvement.

Selamat mendengarkan.

Love

    Kampanye Digital Antikorupsi Muda-Mudi Masa Kini Melalui Media Sosial

    Kampanye Digital Antikorupsi Muda-Mudi Masa Kini Melalui Media Sosial

    KELOMPOK 4 PROUDLY PRESENT
    Podcast ini dibuat untuk kepentingan tugas kelompok mata kuliah Pendidikan Karakter, yang beranggotakan: - Fisabillah Aura Erfananda, Zuhri Maulana,  Mufidah Hidayatul Ilmi, dan M Iqbal Ramdhani Aji.
    ====================================================================================================
    Dewasa ini penggunaan media sosial nampaknya semakin masif. Hal ini sejalan dengan perkembangan teknologi yang semakin berkembang dengan begitu cepat. Media sosial pun kini dapat diakses oleh hampir semua kalangan, mulai dari anak muda, dewasa, bahkan lansia. Penggunanya pun setiap tahun semakin mengalami peningkatan, tak terkecuali di Indonesia. Berdasarkan laporan We Are Social, terdapat sebanyak 191 juta orang pengguna aktif media sosial di Indonesia per Januari 2022. Hal itu meningkat sebanyak 12,35% dibanding tahun sebelumnya, yaitu sebanyak 170 juta pengguna (Mahdi, 2022).
    Salah satu karakteristik media sosial yaitu persebaran data maupun informasi di dalamnya begitu cepat. Mulai dari "kabar burung", konten edukasi, kejadian terkini di berbagai penjuru dunia, hingga berbagai informasi lainnya dapat tersebar dengan sangat cepat dan begitu mudahnya tanpa dibatasi oleh ruang dan waktu.
    Media sosial sendiri digunakan karena berbagai alasan, mulai dari untuk keperluan komunikasi, bisnis, mencari informasi, atau bahkan hanya sekadar mencari hiburan semata. Selain itu, media sosial pun kini mulai dilirik oleh berbagai pihak untuk menyebarkan konten-konten edukasi dengan berbagai bentuk, salah satunya yaitu melalui kampanye digital. Banyak hal yang bisa dikampanyekan melalui media sosial, mulai dari isu kemanusiaan, sosial, bahkan pendidikan. Dalam ranah pendidikan, ada salah satu tema yang memungkinkan untuk dikampanyekan melalui media sosial, yaitu mengenai pendidikan antikorupsi.
    Lalu, apa sih yang dimaksud dengan pendidikan antikorupsi?
    Bagaimana penggunaan media sosial sebagai media kampanye digital antikorupsi?

    Eitss, penasaran? So, jangan di skip. Dengerin sampe akhir yaa, agar teman-teman bisa menemukan jawabannya.
    Semoga bermanfaat :D

    Thank you
    Referensi:
    Annur, C. M.  (2021, November 15). Ada 91 Juta Pengguna Instagram di Indonesia, Mayoritas  Usia Berapa? Retrieved from Katadata:  https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2021/11/15/ada-91-juta-pengguna-instagram-di-indonesia-mayoritas-usia-berapa

    Asmorojati, A. W.  (2017). Urgensi Pendidikan Anti Korupsi dan KPK dalam Pemberantasan Tindak  Pidana Korupsi di Indonesia. The 6th University Research Colloquium 2017  Universitas Muhammadiyah Magelang (pp. 491-498). Magelang: URECOL.

    Balimula, S., Harsanto, P. W., &  B., R. M. (2020). Perancangan Kampanye Media Sosial tentang Nilai-Nilai Anti  Korupsi untuk Anak-Anak Sekolah Dasar di Surabaya. Jurnal DKV Adiwarna, 1(16).  Retrieved from  https://publication.petra.ac.id/index.php/dkv/article/view/10375/9261#

    Mahdi, M. I. (2022, Februari 25). Pengguna Media Sosial di Indonesia  Capai 191 Juta pada 2022. Retrieved from Data Indonesia:  https://dataindonesia.id/digital/detail/pengguna-media-sosial-di-indonesia-capai-191-juta-pada-2022

    Purbohastuti, A. W. (2017). Efektivitas Media Sosial sebagai Media  Promosi. Tirtayasa EKONOMIKA, 12(2), 212-231.

    Salitisna, D.  (2015). Pendidikan Anti Korupsi melalui Hidden Curriculum dan Pendidikan  Moral. Jurnal Ta'allum, 163-184.

    Statista. (2022, Januari). Leading countries based on Instagram  audience size as of January 2022. Retrieved from statista.com:  https://www.statista.com/statistics/578364/countries-with-most-instagram-users/
    ==============================================================================================================

    • 16 min
    Stereotip, Prasangka, dan Diskriminasi serta Kaitannya dengan Masa Pandemi Covid-19

    Stereotip, Prasangka, dan Diskriminasi serta Kaitannya dengan Masa Pandemi Covid-19

    Apakah kamu pernah mendengar tentang stereotip, prasangka, atau diskriminasi? Apakah kamu tahu definisi dari ketiganya? Apa sih perbedaan dari ketiganya itu? Lalu, bagaimana stereotip, prasangka, dan juga diskriminasi berkembang pada situasi saat ini?

    .....

    Di Podcast ini aku akan menjelaskan  mengenai stereotip, prasangka, dan diskriminasi dalam perspektif Psikologi Sosial. Selain itu, dikaitkan pula dengan pandemi Covid-19. 

    enjoy :)



    Referensi:
    Baron, R. A., &   Branscombe, N. R. (2012). Social Psychology (13th Edition). New   Jersey: Pearson Education.

    Dai, N. F. (2020).   Stigma Masyarakat Terhadap Pandemi Covid-19. Prosiding Seminar Nasional   Problematika Sosial Pandemi Covid-19: Membangun Optimisme di Tengah Pandemi   Covid-19 (pp. 66-73). Kendari: Literacy Institute.

    Herdiana, I. (2020, Juni   1). Lawan Stigma Sosial dengan Empati Sosial. Retrieved from himpsi.or.id:   https://himpsi.or.id/blog/materi-edukasi-covid-19-5/post/lawan-stigma-sosial-dengan-empati-sosial-126

    Sari, A. K., &   Febriyanti, T. (2020). Gambaran Epidemiologi dan Stigma Sosial Terkait  Pandemi Covid-19 di Kota Tanggerang Selatan Tahun 2020. Collaborative  Medical Journal (CMJ), 3(3), 104-109.

    Taruna, M. M., &   Rohman, A. (2021). Diskriminasi Pembelajaran Online pada Sekolah Swasta. Jurnal  SMaRT Studi Masyarakat, Religi dan Tradisi, 7(1), 29-40.

    Widodo, A. (2020).   Pandemi dan Bentuk Diskriminasi Baru: Sebuah Kritik Terhadap Perilaku   Masyarakat dalam Menghadapi Wabah Pandemi Covid-19. Jurnal Pendidikan   Sosial Keberagaman, 7(2), 149-159.

    Wijaya, P. C., &   Ananda, D. (2021). Hak untuk Bebas dari Stigmatisasi dan Diskriminasi   Terhadap Para Pasien, PDP, ODP dan Tenaga Kesehatan di Masa Pandemi Covid-19   dalam Perspektif Hukum dan Ham. Jurnal Media Komunikasi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, 3(1), 22-36.

    • 9 min
    Apa sih yang dimaksud dengan Social Comparison?

    Apa sih yang dimaksud dengan Social Comparison?

    Pernah gak sih kalian membandingkan diri kalian dengan orang lain?  Nah, boleh gak sih membandingkan diri dengan orang lain?

    atau mungkin udah familiar sama istilah social comparison?

    ...

    Nah, di episode pertama ini aku bakalan bahas teori social comparison. 

    Enjoy :)



    Referensi:
    Baron, R. A., & Branscombe, N. R. (2012). Social Psychology (13th Edition). New Jersey: Pearson Education.

    Handout Materi  Kuliah Psikologi Sosial I "Self & Social Comparison".

    Jurusan Psikologi   BINUS. (2020, Mei 14). Social Comparison. Retrieved April 24, 2021,   from psychology.binus.ac.id: https://psychology.binus.ac.id/2020/05/14/social-comparison/

    Rafisna, Z.   (2020, Juli 10). Mengenal Social Comparison. Retrieved April 24, 2021,   from yayasanpulih.org:   http://yayasanpulih.org/2020/07/mengenal-social-comparison/

    • 8 min

Top Podcasts In Education

TED Talks Daily
TED
大人的Small Talk
大人學
The Mel Robbins Podcast
Mel Robbins
6 Minute English
BBC Radio
The Subtle Art of Not Giving a F*ck Podcast
Mark Manson
就是醬 LAW !
Remy + Shao Kang