
12 episodes

emonikova podcast Marissa
-
- Society & Culture
Emonikova podcast merupakan perpanjangan dari blog emonikova.web.id. Hal-hal di dalam podcast ini merupakan opini serta pengalaman pribadi Tante Emon. Podcast ini disusun dan (semoga) dirawat oleh pemiliknya, Marissa. Seorang peneliti yang senang belajar banyak hal.Untuk versi web blog kunjungi: emonikova.web.id
-
Ramadan dan Ibadah-Ibadah Setengah Hati : Sebuah Refleksi
Wahai sobat santanku yang super! Selamat Hari Raya Idul Fitri :D
Tidak ada salahnya untuk menurunkan berat badan dengan cara merefleksikan kualitas ramadan kita.
Untuk tante emon, waaah... terasa sekali kualitasnya meh sekali.
Dengarkan selengkapnya di podcast emonikova.
----
Cuplikan interview, "Pindah Arah" oleh Comedy Sunday: https://youtu.be/jYZfmJgIPTw
Baca di blog tante emon: http://emonikova.web.id
Kalau mau curhat: tante.emonikova@gmail.com
Kalau mau membantu tante beli makanan kucing:
* https://buymeacoffee.com/emonikova
*https://ko-fi.com/emonikova -
Pedih Getir Mengatur Uang
Tidak ada yang lebih drama dibandingkan mengatur uang, apalagi kala harga-harga mulai menanjak naik :')
Sedih...
Kali ini tante emon berbagi tentang pedih getirnya mengatur keuangan kita.
-----------------------
Kalau mau curhat: tante.emonikova@gmail.com
Kalau mau membantu tante beli makanan kucing:
* https://buymeacoffee.com/emonikova
*https://ko-fi.com/emonikova -
Gak Perlu Sombong Kalau Baru Ambil Formulir: Karena sekolah bukan untuk cari validasi
Dunia persilatan heboh dengan adek yang mengaku sekolah di, bukan 3, tapi 4 universitas kaliber kakap. Namun sayangnya, adeknya terlihat masih belum konsisten, selain nada pembelaan dirinya yang malah terkesan "angkuh" seakan-akan tidak ada manusia Indonesia yang sekolah di univ-univ aduhai di seluruh penjuru Indonesia.
Tante menghimbau kepada kalian, untuk tenang dan tidak membuli siapapun.
Dan untuk dedek emesh, cobain SPMB dulu deh, eh... SBMPTN dulu deh :D coba dulu aja, siapa tau lolos... eh cocok....
----------
Kalau mau curhat: tante.emonikova@gmail.com
Kalau mau membantu tante beli makanan kucing:
* https://buymeacoffee.com/emonikova
*https://ko-fi.com/emonikova -
Tentang Toxic Masculinity: Sudahkah kita memperlakukan pria dengan baik?
Mohon maaf karena tante emon hiatus sangat lama :'D terjadi banyak kekacauan dan kesibukan di dunia nyata yang membuat tante harus undur diri sejenak dari dunia maya. Selain itu juga, lagi belajar untuk membangun podcast yang lebih baik.
Pada episode kali ini, kita akan membahas tentang toxic masculinity, yang terinspirasi dari buku "For the Love of the Men" yang ditulis oleh Liz Plank. Kita cerita deh tentang pentingnya memperlakukan pria dengan baik. -
Rupanya Pandemi ini ada hikmahnya juga....
Ralat: Maaf salah konvert jam, harusnya mundur ya AHAHAHHAHAHA😅 panahan putri: jam 7 pagi WIB. Panahan putra: jam 11 pagi WIB. ——————————————————————————————————————————Siapa tidak gerah dengan semua ketidakpastikan di tengah pandemi, pasti segerah atlet olimpiade yang sedang berjuang di tengah terik musim panas Jepang :')
Tapi kalau mau sedikit-sedikit positif thinking sih, kayaknya pandemi ini ada hikmahnya juga loh.
Hah? gimana...gimana....?
-----
Episode ini diikutsertakan dalam kompetisi Prambors Podcastar 2021 juga lohhh.... ahahahhaha amatir tapi tetap berusaha ya :p -
Efek Vaksin (mungkin) tak Seburuk Efek rasa Sepi
Sebagai orang yang masih menunggu giliran vaksin, tante emon pun dirundung rasa penasaran tak terkira tentang efek samping vaksin yang mungkin ada. Kali ini, tante emon bertanya ke teman-teman yang sudah mendapatkan vaksin. Jawabannya beragam, dan yang menarik... kok sepertinya dampak rasa sepi lebih parah dari dampak vaksin ya?
Oh ya, mulai episode ini, tante emon juga menyelipkan insert audio hasil aransemen sendiri loh (dan tentu dinyanyikan sendiri :'))
==================================
Insert song: "Ayo Cerita"
Vocal, arrangement: Marissa (aka tante emon :) )