9 episodes

Podcast batubata adalah untuk berbagi pendapat, argumentasi, hingga hal-hal yang membuat empati.
Semoga menjadi manfaat buat tumbuh bersama, ditengah informasi bergulir yang selalu bikin diam dan bertanya, apakah sesungguhnya diri ini 'baru tau banget atau baru tau aja'.

Podcast Batubata Podcast batubata

    • Leisure

Podcast batubata adalah untuk berbagi pendapat, argumentasi, hingga hal-hal yang membuat empati.
Semoga menjadi manfaat buat tumbuh bersama, ditengah informasi bergulir yang selalu bikin diam dan bertanya, apakah sesungguhnya diri ini 'baru tau banget atau baru tau aja'.

    Motion in Notion

    Motion in Notion

    "Motion" adalah pergerakan, hal yang sangat berkaitan dengan mobilitas. 

    Seperti halnya apapun di dunia yang tidak pernah berhenti, angkatan 2001 Arsitektur Unpar terus bergerak terus melaju, bermobilitas hingga 20 tahun kini.

    Sebagai rangkaian dari acara 20 tahun angkatan 2001 Arsitektur Unpar @dandeliars2001, perbincangan bermakna dengan @adriantosantoso dari Pusat Studi Urban Desain (PSUD) akan membuka wawasan kita mengenai kota dan 'notion' selanjutnya.

    Mobilitas merupakan hal yang berkaitan dengan kita. Dari kanan ke kiri, dari utara ke selatan,dari barat daya ke timur laut, satu lokasi ke lokasi lainnya. Tanpa disadari kita adalah bagian dari mobilitas kota.

    Bagaimana gaya bermobilitas yang dipilih berpengaruh pada sekitar kita: mau berjalan kaki, bersepeda, menggunakan kendaraan pribadi, atau menggunakan transportasi publik yang ada. Yang jelas kesemuanya ada untung dan ruginya. Semua ini berkaitan dengan garis besar perancangan kota.

    Walaupun tidak semudah membalikan telapak tangan, merancang kota adalah hal yang esensial untuk diketahui, dipelajari dan diresapi oleh penduduk kota. Selamat mendengarkan.

    • 1 hr 3 min
    A trip worth blogging

    A trip worth blogging

    Jalan-jalan ke sana ke sini, wara wiri kian kemari, cuma buat sendiri atau untuk bersama dialami?

    Banyak rasa ketika bertualang di negeri sendiri. Keindahan, keunikan, hingga kemudahan menuju lokasi, lalu pulang dan pergi. 

    Petualangan seorang travel blogger adalah untuk semua lini, lalu tertulis dan terdokumentasi. Dari mulai perjalanan sederhana hingga persiapan yang harus paripurna.

    Yuk kita dengerin sharing seorang @ariefpokto menjelajahi negeri dengan suka duka pengalaman transportasi.

    • 52 min
    Experiencing The Journey

    Experiencing The Journey

    Siapa yang mengira, bersepeda bisa menjadi moda untuk berpindah dari kota yang satu ke kota lainnya. Bersepeda sambil naik kereta. Naik kereta tapi bersepeda.

    Pengalaman ruang kota tentu saja berbeda dari sudut pandang manusia dengan menggunakan alat transportasi yang tidak sama. Yang jelas dalam sebuah perjalanan ada titik asal dan tujuannya. Tergantung pengalaman yang bagaimana yang ingin kita cerna.

    Episode kali ini @b_e_r_t_o akan menceritakan pengalamannya menjelajahi ruang-ruang yang ada dari Jakarta ke Yogyakarta lalu kembali lagi ke Ibukota tercinta. Ketika menyusuri koridor koridor kota dengan naik kereta tapi bersepeda, yang juga bersepeda sambil naik kereta...eh gimana gimana? Yuk kita dengerin aja.

    • 35 min
    Koridor kota

    Koridor kota

    Tanpa disadari, manusia selalu bergerak dari sebuah titik ke titik lainnya. Mobilitas di ruang kota membuat warga berpindah dari satu koridor ke koridor yang lain. Hal ini menjadikan kebutuhan manusia dalam dinamisme kehidupan Jakarta pun senantiasa berkembang.

    Ternyata seorang Ardzuna Sinaga (@angga_sinaga), menyadari adanya sebuah evolusi yang terjadi pada ruang-ruang kota dari waktu ke waktu.

    Obrolan seru pengalaman berjalan kaki, bersepeda, bertransportasi massal umum di negara lain maupun di negeri sendiri yang dikemas dengan haha hihi menjadikan episode podcast kali bikin kaget, berdecak dan seperti biasa jadi makin tau banget, setelah sebelumnya cuma tau aja.

    • 51 min
    Viewing the city

    Viewing the city

    @darisarch menghadirkan Jakarta dalam jepretan lensa yang melahirkan romantisme sudut kota. Skala manusia, proporsi gedung, dan kaum urban dengan mobilitasnya menjadikan ibukota dipandang dalam bingkai yang berbeda.

    Bagaimana wajah Jakarta dalam jarak, ruang dan waktu dari perspektif seorang urban photographer?

    Di episode kali ini, podcast batubata akan berbagi keseruan @darisarch sebagai seorang arsitek yang menangkap wajah kota dengan hanya menggunakan telepon genggam belaka.

    • 55 min
    Pejalan kaki

    Pejalan kaki

    Di beberapa kota besar negara-negara di dunia, pejalan kaki memiliki kedudukan yang tertinggi sebagai pengguna jalan. Fasilitas bagi pejalan kaki pun sudah sangat mumpuni, sehingga banyak warga yang memang bermobilitas hanya dengan berjalan kaki dari titik satu ke titik lainnya.

    Bagaimana dengan Jakarta? Apakah semua sudah memadai bagi pejalan kaki? Mungkin berjalan kaki di Jakarta masih menjadi aktivitas yang memiliki terlalu banyak 'effort' untuk sebuah kegiatan yang seharusnya 'effortless'.

    Di episode Pejalan Kaki ini, semua akan dikupas walau belum sampai tuntas. Yang jelas, ternyata banyak hal-hal soal pejalan kaki yang memang kita belum tau banget. Walaupun sebagian udah tau aja.

    • 43 min

Top Podcasts In Leisure

Falando Como Ter Um Clã No Fortnite
Giovanni Verdi
Trials & Trebuchets
Luke Darling
Go Hard Podcast.
Noel A.
Street Alpha Podcast
Street Alpha
Tuned In
High Performance Academy
Spine Chill
SpineChill