4 episodes

Membahas segala hal yang aku pengen aja...

Ruang Dalam Mochammad Okin

    • Society & Culture

Membahas segala hal yang aku pengen aja...

    in Collaboration with... #4 Tariyo : "Budaya Ekonomi Desa"

    in Collaboration with... #4 Tariyo : "Budaya Ekonomi Desa"

    Saat kemajuan menawarkan banyak alternatif baru dalam mengelola keuangan, masyarakat desa telah lebih dahulu menjalankan sistem manajemen keuangan yang mengakar lama dalam keseharian mereka. Proses pengaturan keuangan ini bahkan telah menjadi semacam budaya komunal dan turun-temurun. Budaya ekonomi desa membantu mereka menjalani kehidupan serta memberi mereka konsep-konsep taktis dalam melewati setiap perubahan zaman.

    Budaya Ekonomi Desa ternyata lebih kompleks dari yang terlihat. Setelah mendalaminya, kita akan mendapati bahwa budaya tersebut mempengaruhi keseharian masyarakat, cara mereka memperlakukan aset yang mereka miliki, cara pandang mereka terhadap kebutuhan harian, bulanan, tahunan, bahkan kebutuhan janga panjang sekalipun. Selain itu, budaya ekonomi desa yang kita bahas disini sedikit banyak memberi pengaruh terhadap karakter hidup masyarakat, sikap kerendahan hati yang mereka perlihatkan, serta alasan mengapa masyarakat desa bertahan dengan kesederhanaan meskipun sebenarnya mereka dapat meningkatkan gaya hidup mereka.

    Dari sedikit contoh tentang Budaya Ekonomi Desa yang ada, mari kita sama-sama telaah untuk mencari dan menemukan bagian mana yang dapat diambil manfaatnya, serta bagian mana yang perlu diimprovisasi dengan alternatif-alternatif baru dari manajemen keuangan saat ini. 

    Salam,

    - Okin -

    • 51 min
    in Collaboration with... #3 Novan Eko Kurniawan : "Pernikahan, yang berbeda antara sebelum dan sesudah"

    in Collaboration with... #3 Novan Eko Kurniawan : "Pernikahan, yang berbeda antara sebelum dan sesudah"

    Apa yang berbeda antara sebelum dan setelah pernikahan? Mari membahas dari sudut pandang keduanya, bersama drh. Novan Eko Kurniawan.

    Akan menarik bagi kamu yang hendak menikah maupun kamu yang baru jadi suami/istri seseorang. Bisa nih, jadi bahan pertimbangan maupun wawasan baru buatmu.

    KEEP LISTENING... :)

    • 1 hr 6 min
    in Collaboration with... #2 Genau Indonesia : "Let's Create Your Own Trip"

    in Collaboration with... #2 Genau Indonesia : "Let's Create Your Own Trip"

    Podcast kali ini berkolaborasi dengan Genau Indonesia, yang didirikan oleh sepasang suami-istri dengan mengusung motto "Let's Create Your Own Trip." Mengajak wisatawan menikmati alam Petungkriyono serta kearifan lokal di desa sekitar sembari belajar menjaga kelestarian. Uniknya, wisatawan dapat meng-create kegiatannya sendiri bersama Genau Indonesia.

    • 26 min
    in Collaboration with... #1 Wonosobo Sehat : "Sopo si Wonosobo Sehat?"

    in Collaboration with... #1 Wonosobo Sehat : "Sopo si Wonosobo Sehat?"

    Podcast kali ini berkolaborasi bersama Komunitas Wonosobo Sehat, berjudul: "Sopo si Wonosobo Sehat?", membahas tentang seluk beluk komunitas Wonosobo Sehat dengan lebih dalam lagi.

    • 31 min

Top Podcasts In Society & Culture

Thrift
RNZ
Between Two Beers Podcast
Steven Holloway & Seamus Marten
MID
Mamamia Podcasts
Stuff You Should Know
iHeartPodcasts
Shameless
Shameless Media
Mamamia Out Loud
Mamamia Podcasts