25 episodes

Mencintai Diri adalah podcast untuk berkenalan, jatuh cinta, dan perlahan mencoba untuk memeluk (lagi) diri sendiri, melalui obrolan ringan sehari-hari.

Mencintai Diri Pesona Imogiri Official

    • Education

Mencintai Diri adalah podcast untuk berkenalan, jatuh cinta, dan perlahan mencoba untuk memeluk (lagi) diri sendiri, melalui obrolan ringan sehari-hari.

    Saat Trauma Datang Menyapa

    Saat Trauma Datang Menyapa

    Saat trauma datang menyapa. Duh, maaf nih udah lama gak menyapa teman-teman disini. Beberapa saat yang lalu, kebetulan saya mengalami kejadian traumatik, jadi harus memulihkan diri untuk beberapa saat.

    Sebelumnya, hai, ketemu lagi di Podcast "Mencintai Diri". Kali ini, kita akan ngobrol santai ya tentang kejadian traumatik yang bisa jadi tiba-tiba hadir menyapa kita. Obrolan kali ini adalah hasil pembelajaran dari kondisi yang kebetulan dialami dalam beberapa bulan ini. Siapa tau bisa bermanfaat juga untuk teman-teman juga ya.

    Lantas, saat kejadian traumatik menyapa, apa yang perlu kita lakukan? Ikuti bahasan lengkapnya di dalam obrolan kali ini ya!

    • 7 min
    Part 3: Saat Overwhelming Feelings atau Otak Kelebihan Beban

    Part 3: Saat Overwhelming Feelings atau Otak Kelebihan Beban

    Overwhelming feelings, atau perasaan seakan-akan otak kita kelebihan beban karena tertimbun di dalam kesibukan yang nggak kunjung usai. Pernah merasakan hal ini?

    Sebelumnya, hai, ketemu lagi di Podcast "Mencintai Diri". Kita ketemu lagi nih, setelah liburan Natal dan Tahun Baru. Jadi, gimana? Apa nih resolusi tahun 2022? Apakah mau jadi lebih produktif? Mau lebih sehat, lebih bahagia? Apapun resolusinya, semoga itu bisa membawa kita satu langkah lebih dekat dengan rasa cinta tanpa syarat terhadap diri sendiri ya.

    Melanjutkan 2 obrolan yang lalu, kali ini kita akan ngobrolin lagi tentang bagaimana caranya menghadapi overwhelming feelings atau perasaan saat kerjaan itu kayak nggak ada habisnya dan kita merasa seakan-akan tertimbun di dalam kesibukan. Ini adalah obrolan part ketiga ya. Obrolan sebelumnya bisa diikuti di episode "Saat Overwhelming Feelings atau Otak Kelebihan Beban" part pertama dan kedua. Yuk bergabung dalam obrolan kali ini 😊

    • 10 min
    Part 2: Saat Overwhelming Feelings atau Otak Kelebihan Beban

    Part 2: Saat Overwhelming Feelings atau Otak Kelebihan Beban

    Overwhelming feelings, atau perasaan seakan-akan otak kita kelebihan beban karena tertimbun di dalam kesibukan yang tidak kunjung usai. Pernah merasakan hal ini? Oiya, selamat Natal dan tahun baru yaa untuk teman-teman yang merayakan dan selamat liburan untuk kita semua.

    Sebelumnya, hai, ketemu lagi di Podcast "Mencintai Diri". Kali ini kita akan ngobrolin lagi tentang bagaimana caranya menghadapi overwhelming feelings atau perasaan saat kerjaan itu kayak nggak ada habisnya dan kita merasa seakan-akan tertimbun di dalam kesibukan. Ini adalah obrolan part kedua ya. Obrolan sebelumnya bisa diikuti di episode Part 1: Saat Overwhelming Feelings atau Otak Kelebihan Beban yang tayang 2 minggu lalu.

    Lantas apa sih yang terjadi saat overwhelming feelings menyapa? Hal ini, berbeda-beda yaa.

    • 10 min
    Part 1: Saat Overwhelming Feelings atau Otak Kelebihan Beban

    Part 1: Saat Overwhelming Feelings atau Otak Kelebihan Beban

    Saat overwhelming feelings, atau perasaan seakan-akan otak kita kelebihan beban karena tertimbun di dalam kesibukan yang tidak kunjung usai. Pernah merasakan hal ini?

    Sebelumnya, hai, ketemu lagi di Podcast "Mencintai Diri". Kali ini kita akan ngobrolin lagi tentang bagaimana caranya menghadapi overwhelming feelings atau perasaan saat kerjaan itu kayak nggak ada habisnya dan kita merasa seakan-akan tertimbun di dalam kesibukan. Terkadang, hal ini bisa membuat kita scrolling sosial media ber jam jam , hanya untuk menenangkan diri, atau melakukan sesuatu hal berulang ulang tanpa disadari sambil otak terasa sangat penuh, misalnya bermain ball point. Pernah merasakan hal ini?

    Oiya, ini adalah obrolan part 1 dari 3 part ya. Obrolan berikutnya akan tayang di episode depan.

    • 12 min
    Part 2: Tips Mudah untuk Mencintai Diri (Self Love) di Masa Sulit

    Part 2: Tips Mudah untuk Mencintai Diri (Self Love) di Masa Sulit

    Mencintai diri di masa sulit. Kira-kira memungkinkan nggak ya? ini adalah obrolan part kedua yaa

    Sebelumnya, hai, ketemu lagi di Podcast "Mencintai Diri". Kali ini kita akan ngobrolin lagi tentang bagaimana caranya mencintai diri kita tepat di masa sulit, misalnya seperti di masa pandemi ini. Obrolan part 1 sudah tayang hadir di episode sebelumnya, judulnya "Part 1: Tips Mudah untuk Mencintai Diri (Self Love) di Masa Sulit".

    • 7 min
    Part 1: Tips Mudah untuk Mencintai Diri (Self Love) di Masa Sulit

    Part 1: Tips Mudah untuk Mencintai Diri (Self Love) di Masa Sulit

    Mencintai diri di masa sulit. Kira-kira memungkingkan nggak ya?

    Sebelumnya, hai, ketemu lagi di Podcast "Mencintai Diri". Kali ini kita akan ngobrolin bagaimana caranya mencintai diri kita tepat di masa sulit, misalnya seperti di masa pandemi ini. Ini adalah obrolan part 1 ya. Obrolan part 2 akan hadir di episode selanjutnya.

    Yuk kita coba bersama-sama untuk mencintai diri di masa sulit, melalui obrolan kali ini. Selamat mendengarkan!

    • 7 min

Top Podcasts In Education

Confident Business English with Anna
Anna Connelly
Real English Conversations Podcast - Learn to Speak & Understand Real English with Confidence!
Real English Conversations: Amy Whitney & Curtis Davies - English Podcast
Culips Everyday English Podcast
Culips English Podcast
TED Talks Daily (SD video)
TED
Spotlight English: Advanced
Spotlight English
Sis, Get Your Ish Together
Cici.B