Season 1 Ep #11: Good News from Bali: Modern-Day Hero (Berita Baik dari Bali: Pahlawan Masa Kini)
For transcript and Indonesian language learning content visit our podcast site (https://tinyurl.com/ssstindonesian)
Ada berita baik sekali dari tanah air, tepatnya dari Bali. Ada orang Indonesia masuk nominasi Top 10 CNN Heroes tahun 2021. CNN Heroes adalah sebuah ajang penghargaan tahunan spesial dari CNN dalam rangka menghormati orang-orang yang telah memberikan kontribusi luar biasa untuk membantu sesama manusia. Orang Indonesia yang membanggakan itu adalah Made Janur Yasa. Dia menjadi salah satu dari 10 orang yang telah membuat dunia menjadi tempat lebih baik.
Lelaki asal Ubud, Bali itu mengatakan dia ingin menemukan cara untuk membantu orang-orang di komunitasnya selama pandemi sambil juga mengatasi masalah polusi plastik yang sedang berlangsung. Dia berpikir bahwa di dalam tantangan pasti ada peluang.
Ide tersebut diwujudkan pada bulan Mei 2020 lalu, tepat pada saat Pandemi melanda seluruh dunia, tak terkecuali Indonesia. Pak Made Janur Yasa memulai program di mana penduduk desa setempat dapat menukar plastik dengan beras -- sistem barter yang akan bermanfaat bagi lingkungan dan memberdayakan masyarakat setempat. Warga dapat mengubah sampah plastik yang mereka kumpulkan untuk ditukar dengan makanan pokok.
Awalnya program barter itu hanya berjalan di desanya. Kemudian program tersebut menyebar ke desa-desa lainnya di Bali, dan kemudian program itu menjadi bernama “Plastic Exchange”.
Program ini juga menyatukan kelompok lingkungan lokal yang disebut dengan Banjar. Mereka juga mengumpulkan plastik dari rumah, jalan, sungai, pantai, dan sekitarnya. Setiap bulannya, warga membawa plastik yang ditukar dengan beras. Menurut Yasa dengan adanya program ini telah membantu untuk memberi makan ribuan keluarga dan mengumpulkan hampir 300 ton plastik untuk di daur ulang.
Pak Made Janur Yasa juga mengatakan barter sampah dengan beras didasari nilai kearifan lokal Bali. Nilai ini adalah Tri Hita Karana yaitu tiga cara untuk mencapai kebahagiaan, martabat, dan hubungan antar manusia.
Secara umum orang-orang Bali sangat menyatu dengan alam. Mereka percaya alam merupakan jiwa mereka dan sangat peduli dengan lingkungan. Tetapi permasalahannya polusi plastik di Bali terjadi karena kurangnya edukasi dan praktek.
Acara penobatan pemenang CNN Heroes of the year berlangsung tadi malam, sayangnya Pak Made Janur Yasa tidak memenangkan penghargaan sebagi Hero of the Year. Walaupun demikian, masuknya beliau sepagai 10 besar kandidat pahlawan masa kini CNN itu sangatlah membanggakan. Ini membawa nama baik Indonesia ke dunia internasional, dan menjadi inspirasi yang baik untuk kita semua.
For transcript and video about made Janur masa and Plastic Exchange Program, visit our podcast site (https://tinyurl.com/ssstindonesian)
Информация
- Подкаст
- ЧастотаЕженедельно
- Опубликовано13 декабря 2021 г., 02:00 UTC
- Длительность7 мин.
- Сезон1
- Выпуск11
- ОграниченияБез ненормативной лексики